Minggu, 22 Mei 2022

Someone You Loved, Lewis Capaldi


Awalnya hanya mendengar setitik lirik saat Mark Lee memainkan piano di salah satu episode 7'llin in Dream bersama Renjun. Lalu mencoba melipir ke tab youtube sebelahnya untuk mencari lagu tersebut lebih jauh. Ketemu MV-nya dan tentu saja menonton. Obviously, that song was sad. Sedih karena jalan cerita MV-nya, sedih karena lirik lagunya yang menyayat hati. Sepanjang menyimak lirik lagu terutama di bagian "I need somebody to heal// Somebody to know// Somebody to have// Somebody to hold// It's easy to say// But it's never the same". Betapa sakit hati sekali terdengarnya. Bagaimana dia sedih dan membutuhkan seseorang untuk menyelamatkanya, menggenggamnya, dan itu sulit sebenarnya diwujudkan. Tak semudah kata-kata. Ketika menyimak lirik tersebut, saya hanya bisa berpikir ringkas: Betapa kita (manusia) sangat membutuhkan keberadaan Tuhan. Sebab memang hanya kepada Dia, kita bisa berharap segalanya, tanpa ditinggalkan, tanpa kecewa. Tanpa perlu kamu bersedih hati. Itu sebabnya kita (manusia) perlu mencintai karena memang mencintai-Nya. Kita perlu menyayangi seseorang karena menyayangi-Nya; pun saat memilih dicintai. Kita harus memilih dicintai oleh orang yang mencintai-Nya. Jangan sampai saat perpisahan terjadi, kita kehilangan diri, kehilangan arah, dan tak tahu harus ke mana. Ringkas saja: kita (manusia) hanya membutuhkan Tuhan. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengadilan Anak. Pengadilan untuk pelaku kriminal yang dilakukan anak di bawah umur. Hakim Sim Eun-sok adalah hakim yang ditugaskan di sebua...